Sumbawa Barat, – Tampak kesibukan berlangsung dari pagi hingga sore hari di komolek KTC. Rabu/17/11/2021 masyarakat berdatangan dari berbagai penjuru KSB hendak meramaikan berbagai event yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Beberapa hari sebelumnya berbagai perlombasn berlangsung di halaman Graha Fitrah Kantor Bupati Sumbawa Barat, dan lapangan voly yang berada di Kompleks Kemutar Telu.
Pagi hari bertempat di lantai 3 Gedung Setda Pemkab. Sumbawa Barat, berlangsung technical meeting beberapa mata lomba yang akan dilaksanakan dalam event pasar rakyat Harlah KSB. Beberapa mata lomba tersebut yaitu fashion show, lomba lagu mars KSB, shalawatan, lomba mewarnai, dan lomba bagontong.
Sementara itu di arena utama pasar rakyat halaman Masjid Agung Darussalam berlangsung kesibukan penataan arena lokasi, desain panggung dan berbagai kesibukan lainnya untuk persiapaan pembukaan acara pada malam harinya. Selama 5 (lima) hari dan 5 (lima) malam, arena utama halaman Masjid Agung Darussalam tampak seperti pasar malam, karena di arena tersebut akan ada beberapa lapak yang di isi oleh UMKM KSB.
Ditemui media, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda KSB Suyaman, S.S.T.P., dalam kesempatan wawancara menyampaikan bahwa kegiatan tersebut melibatkan berbagai elemement masyarakat untuk berpartisipasi dalam perlombaan. Dari kalangan pelajar dan masyarakat secara umum ikut terlibat baik sebagai peserta lomba maupun sebagai penonton. Jadi akan ada ribuan masyarakat yang datang berkunjung ke arena pasar rakyat Harlah KSB. Hal terpenting dalam penyelenggaraan pasar rakyat tersebut, masyarakat dapat terhibur, ekonomi masyarakat tetap tumbuh dan tetap memperhatikan protokol Covid-19, terang Kabag Prokopim.
Dalam laporan Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Barat, Amar Nurmansyah, ST., M.Si. menyampaikan bahwa di arena kegiatan saat ini terdapat sebanyak 31 UMKM yang turut berpartisipasi meramaikan kegiatan. Jadi masyarakat bisa nonton sambil berbelanja, Ungkap Sekda.
Sementara itu, Bupati Sumbawa Barat Dr. Ir. H. W Musyafirin, M.M. dalam sambutan pembukanya memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan pasar rakyat dengan tema Bakedek Petang Bulan Buntar, menurut Bupati, penyelenggaraan kegiatan dengan mengambil tema tersebut cukup inovatif. Meskipun sederhana tetapi cukup memberikan nuansa berbeda, seperti masa tempo dulu. Jika sebelumnya Harlah KSB selalu dimeriahkan dengan festival Taliwang maka tahun ini dengan konsep yang berbeda.
Diakhir sambutan, Bupati mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara, terutama kepada manajemen PT. AMNT.
Kegiatan Pasar Rakyat dibuka oleh Bupati Sumbawa Barat, ditandai dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali.